Memperingati Sumpah Pemuda

Admind02 30 Oktober 2019 09:51:55 WIB

Kemiri(SIDA), Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda,Karang Taruna PADMANABA Padukuhan Kemiri mengadakan pertandingan voli plastik.Acara tersebut dimulai pada hari jumat(25/10/19) bertempat di halaman Balai Dusun Kemiri.Pertandingan tersebut di laksanakan pada malam hari dan di mulai kurang lebih pada pukul 20.00 WIB.Peserta pertandingan tersebut diikuti warga dusun setempat,mulai dari remaja hingga orang tua.Dari peserta-peserta tersebut di buat menjadi 10 Tim.Ada 6 tim putra dan 4 tim putri,dimana setiap tim terdiri dari 6 peserta.Nama setiap tim putri diambil dari nama-nama sayuran dan ada tim sawi,kangkung,bayam,dan mbayung,sedangkan nama tim putra di ambil dari nama hewan,ada kupu-kupu,puthul,tawon,laron,kinjeng dan semut.

Acara tersebut bertujuan agar para warga dapat mengingat dan menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur di medan perang demi memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.Selain itu juga agar dapat meningkatkan semangat berolahraga dan memupuk rasa persatuan antar pemuda pemudi dengan warga masyarakat umum di dusun setempat.

Untuk lebih memeriahkan acara tersebut ,karang taruna  menyediakan berbagai doorprize kecil-kecilan,mulai dari peralatan rumah tangga,perlengkapan kebutuhan sehari-hari,voucher belanja sayuran dan lain-lain.Untuk mendapatkan doorprize tersebut bagi yang berminat bias langsung membeli kupon seharga Rp.2000 yang juga sudah disediakan karang taruna.Kupon-kupon yang telah di beli dikumpulkan  dan diundi setelah akhir pertandingan.

 

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar