FRMDK PEDULI DHUAFA
Administrator 12 Februari 2018 11:30:30 WIB
SOSIAL (SIDA) Minggu, 11 Februari 2018. Di awal tahun ini Forum Remaja Masjid Desa Kemiri kembali mengadakan kegiatan sosial kemasyarakatan, yaitu Bakti Sosial. Acara ini ditujukan kepada para dhuafa dan anak yatim piatu yang berada di Desa Kemiri.
"Dengan kegiatan ini kami berharap menjadi jalan silaturahmi dan meningkatkan jiwa sosial teman-teman pemuda. Baksos kali ini berbentuk pemberian sembako dan pakaian layak pakai kepada dhuafa dan anak yatim. Kami datangi satu persatu rumah mereka, sebagai salah satu bentuk silaturahmi. Data dhuafa dan anak yatim ini kami minta kepada dukuh yang menjadi pemimpin di tingkat padukuhan. "Selain itu kami juga mengadakan kerja bakti di beberapa masjid di Desa Kemiri" kata Hanif Marsudi selaku ketua FRMDK.
Kegiatan ini melibatkan 50 pemuda remaja masjid yang tersebar di Desa Kemiri. Kegiatannya sendiri dimulai pada pukul 08.00 WIB dan selesai pada pukul 15.00 WIB.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |